Sukses Besar, Drama Extraordinary Attorney Woo Dikonfirmasi Lanjut Musim Ke-2

Kamis, 18 Agustus 2022 | 00:01:00

Arfiah Ramadhanti

Penulis : Arfiah Ramadhanti

Sukses Besar, Drama Extraordinary Attorney Woo Dikonfirmasi Lanjut Musim Ke-2

Ilustrasi Drakor Extraordinary Attorney Woo. (Pinterest.com)

Ladiestory.id - Menerima banyak dukungan dan antusias yang tinggi dari para penonton, drama Korea yang berjudul “Extraordinary Attorney Woo” dipastikan akan berlanjut ke musim kedua. Kabar ini dikonfirmasi langsung oleh Lee Sang Baek, selaku CEO dari ASTORY, rumah produksi di balik drama yang kini populer di kalangan masyarakat. 

Menurutnya musim kedua akan mulai diproduksi dan dirilis rencananya pada 2024 mendatang. Dilansir dari Allkpop pada Rabu (17/8/2022) kelanjutan drama akan tetap mempertahankan para pemeran sebelumnya, sehingga kemungkinan akan menunggu Kang Tae Oh untuk menyelesaikan wajib militernya terlebih dahulu.

Pemeran Extraordinary Attorney Woo. (instagram.com/channel.ena.d)

"Berkat dukungan dari banyak penonton, "Extraordinary Attorney Woo" akan kembali dengan season 2. Kami berharap bisa menayangkannya pada tahun 2024 mendatang." ujar Lee Sang Baek.

"Namun, proses penyesuaian jadwal para pemain dan kru akan menjadi tantangan yang signifikan. Meskipun demikian, kami berencana untuk melanjutkan season 2 tanpa perubahan pemain atau perubahan apapun pada staf produksi," sambungnya.

Ilustrasi Kang Tae Oh dan Park Eun Bin (Pinterest.com)

Sementara itu, minggu ini disebut-sebut sebagai pekan terakhir drama “Extraordinary Attorney Woo” tayang. Dirilis perdana pada 29 Juni 2022, drama ini diperankan oleh Park Eun Bin sebagai Woo Young Woo dan Kang Tae Oh sebagai Lee Junho.

Sosok Woo Young Woo dikisahkan sebagai sosok pengacara dengan gangguan spektrum autisme pertama di Korea. Dengan kecerdasannya, ia mampu memecahkan sejumlah permasalahan yang hadir berbeda di setiap episodenya.