Hanung Bramantyo Sulap Gudang jadi Penjara, Denny Sumargo: Setnya Keren Banget

Senin, 26 September 2022 | 21:15:00

Andi Afifah

Penulis : Andi Afifah

Hanung Bramantyo Sulap Gudang Jadi Penjara, Denny Sumargo: Setnya Keren Banget

Trailer Miracle In Cell No.7 (youtube.com/falcon)

Ladiestory.id - Lokasi syuting menjadi salah satu terpenting dalam pembuatan film. Berlatar kisah di penjara, Denny Sumargo, salah satu aktor dalam film “Miracel in Cell No.7” mengungkapkan bahwa penjara yang digunakan adalah sebuah gudang tak terpakai yang disulap menjadi studio untuk syuting.

Diadaptasi dari film “Miracel in Cell No.7” Korea Selatan, Hanung Bramantyo membuat set lokasi syuting sebisa mungkin untuk mendukung proses pembuatan film tersebut. Namun dengan menggunakan hukum yang bukan di Indonesia, Hanung membuat set penjara yang sesuai latar belakang film aslinya.

Hanung dan timnya membuat jeruji penjara dengan besi yang mirip dengan penjara asli, hingga para pemain pun juga merasa puas dengan totalitas Hanung membuat lokasi syuting. Hal ini pun diungkapkan oleh Denny Sumargo yang menjadi salah satu pemainnya.

“Jadi hari ini set kita adalah sebuah gudang dibelakang gue, set nya sih keren banget dari luar aja kalian bisa liat pemandanganya kayak kelas-kelas jaman dulu,” Denny Sumargo.

Suami dari Zaskia Adya Mecca itu juga menjelaskan set penjara yang ia buat bukanlah berdasarkan hukum di Indonesia.

“Karena kita tidak menggunakan hukum yang actually di Indonesia. Kemudian instrumen-instrumen yang turunan dari hukum tersebut seperti lapas makanya kita ngeset, terus kemudian atribut-atribut didalamnya kita sesuaikan dengan gagasan kita. Artinya kita menghindari hal-hal yang memang akan menjadi hal yang negatif bagi film ini dan kotroversial tidak perlu,” ujar Hanung Bramantyo dikutip dari halaman Instagramnya pada Senin (26/09/2022).

Beberapa pemain juga mengungkapkan kepuasan dari set lokasi yang dibuat Hanung Bramantyo.

“Saya cukup salut sekali dengan set di film "Miracel in Cell No.7" ini sesuai dengan ekspektasi saya sih karena apa yang saya bayangkan tergambar dan tetep Indonesia,” kata Vino G Bastian.

“Menurut aku yang istimewa itu setnya, terutama untuk penjara, karena ini di set memang  dibangun dan nyaris sempurna sih, kalau aku bocorin mirip-mirip walkartas lah,” lanjut Indro Warkop.

“Umumnya kita liat penjara itu biasaya, dibikin dari kayu, ini bener-bener besi,” sambung Rifnu Wikana.

“Set itu bener-bener plek ketiplek the best lah menurut gue, kayak gini nih kita kan lagi diset penjara, ini set loh keliatannya kayak penjara yang keliatannnya yang sudah dipakai bertahun-tahun dan kokohnya kokoh kalau untuk set ga usah diragukan,” tutup Tora Sudiro.