Resep Mudah Membuat Tengkleng Kambing, Terenak Dan Anti Gagal

Minggu, 15 Agustus 2021 | 06:02:00
Bagikan :
Penulis : Nurul Aini

Ada berbagai sajian makanan khas Nusantara yang terbuat dari daging sapi dan juga kambing. Selain sate, rendang, gulai dan rawon masih ada tengkleng yang menjadi menu andalan ketika hari raya kurban. 

Resep Membuat Tengkleng Kambing Solo 

Tengkleng sendiri merupakan olahan daging kambing khas Kota Solo yang cukup terkenal di seluruh nusantara. Selain karena rasa, cara membuat tengkleng juga terbilang mudah dan tidak memakan banyak waktu. Untuk Anda yang ingin mencoba, berikut resep mudahnya. 

 

Foto: Web/selera.com

Bahan utama: 

Bumbu Halus:

Cara Membuat Tengkleng Kambing Solo:

  1. Panaskan minyak, tumis bumbu halus, daun salam, kayu manis, pekak, lengkuas, daun jeruk, dan serai hingga harum.
  2. Masukkan iga, babat, dan paru. Aduk hingga berubah warna. Tuang air. Masak diatas api kecil sampai daging empuk.
  3. Tambahkan garam, merica, gula pasir, dan cabai. Aduk rata.
  4. Tambahkan santan. Masak hingga mendidih.
  5. Tunggu hingga matang dan sajikan

Resep Tengkleng Bumbu Kuning 

Foto: Web/ringkaskata.com

Bahan utama: 

Cara Membuat Tengkleng Bumbu Kuning

  1. Panaskan minyak, lalu masukkan serai, daun jeruk, daun salam, cabai rawit, bumbu kuning, daging kambing. 
  2. Aduk-aduk hingga daging berubah warna. 
  3. Masukkan kayu manis, kapulaga, cengkeh. 
  4. Tambahkan 3 liter air, lalu garam, gula dan lada secukupnya. 
  5. Aduk hingga air mulai mendidih lalu tambahkan 2 sdm santan encer. 
  6. Kecilkan api dan masak terus sampai daging empuk. 
  7. Terakhir tambahkan minyak samin lalu aduk sampai minyak tercampur rata. Sajikan.

Resep Tengkleng Bakar 

Foto: Web/mesraberkelana.com

Bahan utama

Cara Membuat Tengkleng Bakar

  1. Tumis bumbu halus di dalam panci, dan masak hingga harum
  2. Masukkan serai, daun jeruk, daun salam, jahe dan lengkuas. Tumis kembali hingga matang. 
  3. Setelah matang, sisihkan bumbu sekitar satu sendok untuk bumbu bakaran. 
  4. Tambahkan santan, kemudian masukkan tulang iga kambing, aduk merata. Kecilkan api, masak selama 15 menit, bumbui dengan garam, gula merah, lada, air asam jawa dan kecap manis.
  5. Aduk rata lalu tambahkan cabai rawit. Masak hingga daging pada tulang lembut.
  6. Angkat tulang lalu bakar sambil dioles dengan bumbu bakaran, lalu sisihkan. 
  7. Sajikan dengan siraman kuah.

Topic Tengkleng Daging kambing Resep Olahan kambing Idul Adha

Trending

Tag Teratas

Berita Terkait

Berita Terkini