5 Inspirasi OOTD Hijab Lebaran 2022, Simpel dan Modis!

Minggu, 24 April 2022 | 16:02:00
Bagikan :
Penulis : Astri Supriyati

Ilustrasi perempuan berhijab. (Special)

Ladiestory.id - Baju lebaran identik dengan gamis. Namun, Kamu bisa mengenakan outfit lebaran yang longgar dan sesuai dengan selera sekaligus kenyamanan.

Untuk menyiapkan Outfit of The Day (OOTD) lebaran 2022, Kamu tak harus membeli baju baru. Sebab, Kamu bisa memadukan pakaian yang ada dalam lemarimu. Jika Kamu bingung dengan OOTD lebaran 2022, Ladiestory.id merangkum beberapa outfit yang bisa Kamu tiru.

Tunik

Ilustrasi tunik. (Special)

Tunik menjadi pilihan alternatif jika Kamu kurang menyukai gamis lantaran potongannya terlalu longgar dan terasa agak mengganggu aktivitas. Jenis pakaian ini memiliki potongan yang longgar dan cukup panjang, tapi tak begitu membatasi aktivitas. Tunik juga mudah dipadukan dengan berbagai bawahan, baik rok maupun celana.

Plisket dan Atasan Motif

Ilustrasi rok plisket dan atasan motif. (Special)

Agar penampilanmu saat lebaran makin penuh gaya, Kamu bisa mengenakan rok atau celana plisket. Bahan plisket yang cenderung jatuh mampu membuat penampilanmu tampak lebih anggun tapi tetap simpel.

Bahan plisket pun mudah dipadukan dengan berbagai atasan, baik polos maupun motif. Namun, biar penampilanmu makin modis, padukan bawahan plisket dengan atasan motif. 

Dress

Ilustrasi baju lebaran. (Special)

Dress atau gamis kerap menjadi andalan sebagai OOTD lebaran. Kamu bisa memilih dress putih yang simpel atau dengan warna kesukaanmu agar tampil lebih percaya diri. 

Kamu pun bisa mengenakan dress brokat saat lebaran, lho. Dengan busana ini, penampilanmu jadi tampak lebih anggun nan elegan. 

Padukan dress pilihanmu dengan hijab yang senada, ya.

Long Outer

Ilustrasi long outer. (Special)

Outer menjadi outfit yang cukup populer beberapa waktu ini. Kamu bisa mengenakan outer saat lebaran. Pilihlah outer dengan potongan panjang agar lebih mudah dipadukan dengan berbagai outfit lainnya. Selain itu, pilih outer dengan warna netral, sebab cenderung cocok untuk dipadukan bersama busana warna lainnya.

One Set

Ilustrasi one set. (Special)

Selain outer, one set juga menjadi salah satu outfit yang sedang menjadi tren. Jenis pakaian ini hadir dengan beragam model, baik celana maupun rok. Dengan memilih one set, Kamu tidak perlu bingung dalam memadukan busana yang akan dikenakan.

Topic OOTD lebaran 2022 OOTD lebaran OOTD hijab Inspirasi hijab

Trending

Tag Teratas

Berita Terkait

Berita Terkini