2. Makan sehat dan kurangi konsumsi gula. Mengurangi makanan yang menyebabkan inflamasi seperti gula, bisa membantu tubuh pulih lebih cepat dan meningkatkan kekebalan tubuh. 

3. Tidur yang cukup. Jika. kamu kesulitan tidur, coba baca buku atau mendengarkan musik. Studi membuktikan bahwa musik dari berbagai genre bisa mempersiapkan tubuh baik secara fisik dan mental untuk tidur. 

4. Kendalikan stres. Yakni dengan mencoba meditasi atau fokus pada pernafasan ketika kamu merasa cemas dan stres. 

5. Hubungi anggota keluarga dan teman. Untuk mengurangi rasa panik dan cemas, pastikan kamu tetap memiliki dukungan sosial yang sehat. 

6. Tetap olahraga dan berkeringat. Mungkin agak menakutkan untuk datang gim atau kelas yoga di saat seperti ini, maka lakukan olahraga di rumah. Olahraga bisa meningkatkan rantai pendek asam lemak yang merupakan kunci dari pencernaan yang sehat. 

7. Tambahkan bumbu ke dalam makananmu. Bumbu-bumbu dapur seperti cengkeh, kayu manis dan jinten mengandung antibakteri dan antijamur yang bisa menjaga imunitas.

8. Minum teh. Jenis-jenis teh tertentu seperti teh hijau dan hitam mengandung polyphenol yang dikenal bisa menjaga sistem kekebalan tubuh dengan melawan radikal bebas. 

9. Konsumsi prebiotik dan probiotik. Dua hal ini menjaga bakteri sehat dan pencernaan. 

10. Berjalan-jalanlah di bawah sinar matahari pagi. Kekurangan vitamin D disebut-sebut bisa membuat orang mudah cemas dan depresi. Jadi, pastikan kamu mendapatkan sinar matahari yang cukup agar tetap sehat.