Ini Alasan “Kapan Nikah?” Jadi Pertanyaan yang Bikin Gelisah

Selasa, 9 Agustus 2022 | 19:30:00
Bagikan :
Penulis : Irma Fauzia

Ilustrasi Perempuan Gelisah. (Special)

Ladiestory.id - Kira-kira, apa jawaban yang akan kamu berikan ketika ditanya “Kapan Nikah?”. Ya, tak sedikit orang bingung dan menjadi gelisah saat mendapatkan pertanyaan terkait pernikahan.

Umumnya, pada usia 22 tahun ke atas, banyak orang-orang yang telah melangsungkan pernikahan. Sayangnya, tak sedikit yang merasa hal tersebut menjadi patokan sehingga menjadikannya kewajiban untuk dilangsungkan segera. 

Eits, pernikahan bukan hal yang sederhana, lho. Lalu, apakah karena alasan persiapan yang rumit ini, yang menjadikanmu merasa gelisah setiap mendapatkan pertanyaan tersebut? 

Dirangkum dari berbagai sumber, ada beberapa hal utama yang menyebabkan pertanyaan “kapan nikah?” menjadi begitu menakutkan, sehingga kamu perlu mempertimbangkan apabila ingin menanyakan hal tersebut kepada orang lain. 

Berikut 5 hal penyebabnya yang telah dikumpulkan oleh Ladiestory.id.

Belum Punya Pasangan

Ilustrasi Perempuan Belum Memiliki Pasangan. (Special)

Yup! Salah satu hal yang membuat pertanyaan “kapan nikah?” begitu menakutkan, ialah karena kamu belum mempunyai pasangan. Ini menjadi hal yang wajar, sehingga saat ditanya perihal pernikahan, kamu akan menjadi gugup dalam menjawabnya.

Bagi beberapa orang, belum memiliki pasangan juga dapat menimbulkan kecemasan tersendiri, terlebih apabila beberapa proses pendekatan yang telah mereka lalui harus kandas di tengah jalan. Untuk itu, kamu perlu berhati-hati dalam mempertanyakan hal ini terhadap orang lain.

Tidak Ada Persiapan

Ilustrasi Pasangan yang Bertengkar. (Special)

Kamu tidak jomblo, tapi tetap gelisah saat diajukan pertanyaan “kapan nikah?”? Bisa jadi kamu belum memiliki persiapan. Hal-hal terkait persiapan pernikahan memang sangat kompleks, mulai dari dalam dan luar diri. Secara mental kamu harus memastikan apakah siap membangun rumah tangga bersama pasangan. Selain itu, kamu juga harus yakin bahwa pasanganmu akan menjadi teman hidup selamanya.

Bukan cuma itu, persiapan terkait keuangan juga harus mulai diperhitungkan. Kamu harus menyiapkan hal-hal untuk keperluan pernikahan, mulai dari pakaian, perhiasan, venue, hingga hal-hal yang berhubungan dengan tamu undangan.

Koleksi Wedding Ring dari Frank & co. (Special)

Tenang, untuk membantu memudahkanmu dalam mempersiapkan pernikahan, PT Central Mega Kencana (CMK) meluncurkan campaign “Kapan Nikah?”. Campaign ini bertujuan untuk mengedukasi dan membantumu mempersiapkan hal-hal terkait pernikahan.

Seperti yang diketahui, pernikahan bukan hanya menyatukan dua orang, namun juga keluarga hingga budaya, khususnya di Indonesia. Segala hal terkait pernikahan, pasti melibatkan keluarga, seperti menentukan tema, pakaian hingga cincin kawin. Itulah yang menjadi dasar pemikiran CMK dalam menjalankan campaign ini.

Edukasi dari campaign “Kapan Nikah?” yang diberikan salah satunya mengenai pentingnya memilih cincin tunangan dan cincin kawin

Nah, untuk urusan cincin kawin, kamu dapat memilih dari brand yang dinaungi CMK, yakni MONDIAL, Frank & co., dan The Palace. Ketiga brand tersebut memiliki rekomendasi cincin nikah dan model cincin tunangan yang membuat pernikahanmu semakin bermakna.

Pada MONDIAL, terdapat exclusive wedding ring Moira yang dilapisi warna silver dan gold. Dengan bentuk round diamond dan kualitas F-VVS, perhiasan model terbaru ini cocok menjadi pilihanmu.

Wedding Ring “Moira” dari MONDIAL. (Special)

Selanjutnya pada brand Frank & co., terdapat ragam pilihan rekomendasi cincin nikah untukmu dan pasangan. Frank & co. memberikan beberapa pilihan, yaitu You Complete Me, Aureola, dan Wedding Ring Promo.

Untuk kamu yang menyukai perhiasan solitaire diamond atau satu butir berlian, maka Wedding Ring Promo menjadi pilihan yang tepat. Dengan berat mencapai 8 gram ini, kamu mendapatkan exclusive wedding ring dengan bentuk round diamond dan kualitas F-VVS.

 

Koleksi “Wedding Ring Promo” dari Frank & co. (Special

Sementara untuk kamu yang ingin cincin nikah bertabur berlian, maka You Complete Me dan Aureola menjadi pilihan yang pas. 

Wedding Ring “You Complete Me” dari Frank & co. (Special)

Dengan 11 butir berlian pada masing-masing perhiasannya, bentuk round diamond dan kualitas F-VVS membuat simbol cinta makin bermakna.

Wedding Ring “Aureola” dari Frank & co. (Special)

Tak ketinggalan, The Palace juga menghadirkan koleksi Wedding Ring Kekaseh. Exclusive wedding ring ini cocok untuk kamu dan pasangan yang mencintai budaya Indonesia. Ya, mengusung tema budaya Indonesia, pilihan rekomendasi cincin nikah ini juga menggunakan bentuk round diamond dan kualitas F-VVS.

Wedding Ring “Kekaseh” dari The Palace. (Special)

 

Tak lupa, ketiga brand tersebut juga menyediakan diamond engagement ring yang juga menjadi bagian penting dalam pernikahanmu.

Salah Satu Koleksi Engagement Ring “Alegria” Frank & co. dari CMK. (Special)

Selain campaign “Kapan Nikah?” dan rekomendasi cincin nikah yang diberikan, CMK juga meluncurkan web series "No Ordinary Love". Dengan tema perjuangan dan keberanian cinta, CMK mengedukasi kamu dan pasangan terkait pernikahan dan maknanya. 

Dalam web series tersebut kamu akan diberikan visualisasi terkait persiapan pernikahan. Kisah yang dibintangi Amanda Rawles (Raia), Axel Matthew Thomas (Ryan), dan Riza Irsyadillah (Ruben) ini akan membawamu melihat bagaimana kekuatan cinta dan perjuangannya. 

Web series ini terbagi menjadi 3 episode yang masing-masing tayang pada 28 Juli 2022, 4 Agustus 2022, dan 11 Agustus 2022.

Pada episode 1, persahabatan Raia dan Ruben diuji ketika salah satu dari mereka mendapat ajakan untuk menikah dari pasangannya. Namun, apakah persahabatan mereka tulus atau salah satunya memendam cinta? Kamu dapat menyaksikan webseries tersebut di website Kapan Nikah.

Episode 1 web series “No Ordinary Love”. (Special)

Nah, untuk mengintip seluruh pilihan cincin nikah serta perhiasan model terbaru, kamu bisa mengunjungi website MONDIAL, Frank & co., dan The Palace. Tak hanya, itu kamu juga bisa mengintip koleksinya melalui Instagram MONDIAL, Frank & co., dan The Palace.

Trauma

Ilustrasi Gagal Pernikahan. (Special)

Sering tak disadari, trauma menjadi penyebab takut menerima pertanyaan “kapan nikah?” dari orang-orang. Salah satu hal yang membuat trauma adalah pernah gagal melangsungkan pernikahan.

Rasa malu yang berujung takut untuk membangun pernikahan dan rumah tangga impian akan menjadi bayang-bayang tersendiri pada diri seseorang. Tak hanya itu, banyak orang memiliki trauma pada kegagalan rumah tangga yang dialami oleh orang tuanya, atau bahkan kerabatnya, sehingga hal ini memunculkan ketakutan tersendiri pada diri seseorang.

Apabila kamu mengalami trauma semacam ini, kamu bisa mencari bantuan dengan berkonsultasi pada psikolog atau terapis untuk membantumu dalam mengatasi ketakutan tersebut.

Sedang Prioritaskan Hal Lain

Ilustrasi Perempuan Sibuk Bekerja. (Special)

 

Jika kamu sedang memprioritaskan hal lain selain pernikahan, tentu ditanya “kapan nikah?” akan membuatmu seperti “disentil”. Pikiran dan tenagamu tidak tertuju ke sana, tapi pertanyaan itu terus bergulir dari orang-orang. Untuk mengatasi hal ini, kamu bisa mengambil waktu untuk menentukan kapan kira-kira ingin fokus mempersiapkan pernikahan. Jika sudah memiliki pasangan, mulailah mendiskusikan hal tersebut secara serius dengan pasangan.

Bagi kamu yang masih single, tak ada salahnya mencoba berkenalan dan membangun hubungan di sela-sela kesibukan, agar jodohmu kian mendekat.

Hubungan yang Tidak Direstui

Ilustrasi Anak dan Orang Tua Berselisih. (Special)

Setiap orang tentu berharap hubungannya mendapatkan restu dari orang tua. Namun, bagaimana jika kamu belum memilikinya? Tentu pertanyaan “kapan nikah?” akan menjadi sebuah hal yang menakutkan.

Untuk itu, kamu perlu mendiskusikan dengan pasangan, terkait keputusan yang paling tepat dan bijak dalam hubunganmu. Apabila kalian sepakat untuk mempertahankan hubungan, komunikasikan hubungan kalian berdua secara baik-baik terhadap orang tua. Kamu dan pasangan juga dapat saling bahu-membahu untuk meyakinkan orang tua mengenai keseriusan hubungan kalian. [brandtorial]

Topic Kapan Nikah? CMK PT CMK Central Mega Kencana Wedding Ring Engagement Ring Pernikahan Persiapan Pernikahan Rekomendasi Cincin Nikah Exclusive Wedding Ring Diamond Engagement Ring

Trending

Tag Teratas

Berita Terkait

Berita Terkini